Pentingnya Bermain Dengan Anjing

Memelihara anjing berarti anda harus mencurahkan segala tenaga maupun pikiran yang lebih dari biasanya seperti merawat seorang anak. Ketika memutuskan merawat seekor anjing pastinya dan harus siap untuk memberikan perhatian lebih mulai dari biaya, waktu maupun tenaga.

anjing bermain, manfaat bermain dengan anjing, mengajak anjing bermain, cara ajak anjing bermain, anjing bermain, bermain dengan anjing, anjing stress, cara mencegah anjing sakit, cara mencegah anjing stress
 

Selain kebutuhan untuk kelangsungan hidupnya yang harus dipenuhi, hal penting yang harus dipenuhi adalah waktu untuk bermain dengan anjing anda karena karakter anjing yang anda miliki dapat dibentuk dengan interaksi dan bagaimana anda memperlakukan anjing anda.

Sama seperti manusia yang mudah stres atau bosan ketika hanya melakukan aktivitas yang monoton atau kurang bervariasi maka anjing pun seperti itu. Anjing tidak baik diikat, dikurung atau dikandangkan kecuali dalam kondisi tertentu seperti saat sakit dan mengaharuskan untuk dilakukan terapi atau pengobatan. Anjing yang mengalami stres akan berpengaruh pada penurunan sistem imun. Oleh karena itu sangat penting untuk mengajak anjing anda bermain.

Ada banyak manfaat yang dapat diperoleh bagi anjing anda jika anda selalu mengajak anjing anda bermain.

  • Membantu meningkatkan dan mempertahankan koordinasi, keseimbangan dan kesehatan sendi anjing anda. Anda harus sering mengajak anjing anda bermain dengan permainan yang anda ciptakan sendiri sesering mungkin. Aktivitas yang melibatkan tubuh dan pikiran anjing anda juga berkontribusi pada peningkatan kemampuan kognitif, perilaku dan kesehatan mental mereka.
  • Anjing mudah mengalami stres atau kecemasan khususnya apabila anjing anda sering ditinggal sendirian di rumah dalam waktu yang lama, misalnya anda pergi ke luar kota sedangkan anjing dititipkan di tempat penitipan atau ditinggalkan bersama orang lain di rumah. Untuk mengatasi hal tersebut ajaklah anjing anda bermain atau beraktivitas seperti berlari atau berjalan keliling lingkungan tempat tinggal anda.
  • Kebiasaan anjing seperti merusak atau menggigit barang tertentu mulai berkurang apabila anjing anda sering diajak bermain.
     
  • Mengajak anjing anda bermain untuk mengeluarkan energinya  dapat membantu mengurangi kebiasaan anjing yang hiperaktif dan sering menggonggong sembarangan.
  • Bermain dan berlari dengan anjing membantu mensosialisasikan anjing anda secara positif dengan hewan lain serta memastikan atau melatih anjing anda untuk tidak agresif.

Posting Komentar untuk "Pentingnya Bermain Dengan Anjing "